Minggu, 13 September 2009

9/14 Liputan6 - Aktual Tajam dan Terpercaya: RSS 0.92

Please add updates@feedmyinbox.com to your address book to make sure you receive these messages in the future.
Liputan6 - Aktual Tajam dan Terpercaya: RSS 0.92 Feed My Inbox

Schalke Tempati Tiga Besar
September 13, 2009 at 5:03 pm

Liputan6.com, Gelsenkirchen: Tuan rumah Schalke 04 berhasil mendongkrak posisinya ke peringkat tiga besar klasemen sementara Bundesliga setelah dalam lanjutan liga di pekan kelima menundukkan tuan rumah FC Koln 2-1 (1-1) dalam pertandingan yang berlangsung di RheinEnergieStadion, Minggu (13/9).

Dua gol kemenangan Die Knappen, julukan Schalke, dicetak Jefferson Farfan di menit kedua dan Levan Kobiashvili satu menit setelah babak kedua dimulai. Sementara, satu-satunya gol balasan tuan rumah dicetak striker andalannya, Lukas Podolski di menit keenam. Dengan hasil ini, Koln kian terbenam di dasar klasemen dengan jumlah satu angka dari hasil lima pertandingan. Dari 20 tim Bundesliga, hanya Podolski dkk yang belum mampu meraih kemenangan.

Baru dua menit setelah kick-off babak pertama dimulai, Koln yang berstatus tim promosi dikejutkan lewat gol cepat Farfan lewat sundulannya meneruskan umpan dari tendangan penjuru. Publik RheinEnergie bersorak kegirangan ketika empat menit kemudian Podolski mampu menyamakan kedudukan setelah tembakannya tak mampu diselamatkan kiper Schalke, Manuel Neuer. Di menit ke-30, Koln nyaris unggul ketika sepakan Adil Chihi meluncur tipis di atas mistar gawang Neuer.

Upaya Koln mencari kemenangan perdananya di musim ini mulai menemui batu kerikil setelah hanya satu menit babak kedua dimulai, gawang Faryd Mondragon kembali kebobolan. Adalah Farfan yang menjadi kreator kemenangan Schalke. Setelah melakukan akselerasi di sektor sayap, mantan bomber PSV Eindhoven asal Peru itu menyodorkan passing akurat kepada rekannya, Kobiashvili. Gelandang asal Georgia itu tanpa kesulitan menjebol gawang Mondragon.

Selang beberapa menit kemudian, Podolski nyaris menyamakan kedudukan ketika tembakannya masih dapat diselamatkan defender Schalke, Marcelo Jose Bordon yang berdiri di bawah mistar gawang. Di injury time, ambisi Koln mencari satu poin kandas setelah Neuer melakukan penyelamatan gemilang dengan menepis tembakan striker Milivoje Novakovic.

Keberhasilan Schalke menempati posisi tiga besar tak lepas dari kegagalan Werder Bremen saat menjamu Hannover 96 di Weserstadion. Sampai 90 menit berakhir papan skor tetap menunjukkan angka 0-0. Sejumlah peluang emas didapat Claudio Pizarro dkk. Sayang, selain kurang akurat, Pizarro dkk harus mengakui ketangguhan lini belakang Hannover dan kiper Florian Fromlowitz. Hasil imbang membuat Bremen hanya naik ke peringkat enam dengan jumlah delapan poin, sama dengan yang dikumpulkan Bayern Muenchen, Mainz, dan Hoffenheim. (MEG)


Dua Kelompok Pemuda di Ambon Terlibat Tawuran
September 13, 2009 at 5:03 pm

Liputan6.com, Ambon: Dua kelompok pemuda tawuran di kawasan Terminal Kota Ambon, Maluku, Ahad (13/9). Tawuran dipicu perselisihan dua pemuda yang diduga mabuk. Akibat tawuran, seorang warga terluka.

Petugas patroli reaksi cepat dari Kepolisian Resor Ambon dan tentara yang tiba di lokasi kejadian langsung mengejar pelaku tawuran yang kabur dan bersembunyi di sekitar terminal. Beberapa pemuda yang terlibat tawuran langsung ditangkap polisi dan dibawa ke Markas Polres Ambon. Untuk mencegah tawuran susulan, polisi dan tentara berjaga-jaga di sekitar lokasi perkelahian. (IAN)


Hanya Villarreal yang Gagal
September 13, 2009 at 5:03 pm

Liputan6.com, Villarreal: Dari empat tim tuan rumah yang bertanding pada giornata kedua La Liga yang berlangsung serentak Minggu (13/9), hanya tim elite Villarreal yang gagal mendulang penuh tiga poin alias kemenangan. Meskipun bermain di kandang sendiri, Estadio El Madrigal, The Yellow Submarine, julukan Villarreal, harus puas bermain imbang 1-1 (0-0) dengan tamunya Real Mallorca.

Setelah sempat unggul terlebih dahulu lewat sepakan striker andalannya, Giuseppe Rossi di menit ke-54, Villarreal tak mampu mempertahankan keunggulan ketika tendangan bebas sangat deras yang dilancarkan Borja Valero di menit ke-75 tak dapat diselamatkan kiper Diego Lopez. Papan skor pun berubah menjadi 1-1. Kedudukan yang bertahan sampai peluit akhir berbunyi.

Sementara itu tiga tim tuan rumah lainnya, Deportivo La Coruna, Almeria, dan tim promosi Tenerife sama-sama sukses meraih kemenangan pertamanya di musim ini. Bertempat di Estadio Riazor, Super Depor yang takluk 2-3 di tangan Real Madrid di pekan pertama, berhasil mematahkan perlawanan alot Malaga 1-0 (0-0). Gol semata wayang kemenangan La Coruna dihasilkan Filipe Kasmirski di menit ke-82.

Di Estadio Municipal El Molinon, Gijon berhasil meraih ambisinya memetik tiga poin dengan mengalahkan tamunya Almeria 1-0 langsung. Satu-satunya gol kemenangan Gijon dicetak Diego Castro Gimenez ketika babak pertama baru berlangsung enam menit.

Kemenangan juga diraih tim promosi Tenerife saat menjamu tamunya Almeria di Estadio Heliodoro Rodriguez Lopez. Diwarnai dikeluarkannya dua pemain Almeria, Nacho Monreal di menit ke-47 dan Javad Nekounam di menit ke-72. Tenerife mencetak kemenangan 2-1 (0-0). Dua gol kemenangan Tenerife dihasilkan Juan Francisco Martinez di menit ke-48 dan Ricardinho di menit ke-63. Sebelumnya, Almeria sempat menyamakan kedudukan lewat gol Walter Pandiani di menit ke-52. (MEG)


Fulham Benamkan Everton
September 13, 2009 at 5:03 pm

Liputan6.com, London: Tuan rumah Fulham berhasil mengejar ketertinggalan dan akhirnya berbalik unggul 2-1 (0-1) saat menjamu Everton dalam pertandingan yang digelar di Craven Cottage, London, Minggu (13/9). Dua gol kemenangan The Cottagers lahir dari tendangan keras Paul Konchesky di menit ke-57 dan Damien Duff di menit ke-79. The Toffees unggul terlebih dahulu lewat sundulan Tim Cahill di menit ke-33. Dengan hasil ini, Fulham naik ke papan tengah dengan mengumpulkan enam angka dari 4 laga. Sementara, Everton kian terbenam di peringkat ke-19 dengan 3 poin.

Di menit-menit awal babak pertama, kedua tim tampil buruk. Tim tamu yang menduetkan Joseph Yobo dan Sylvain Distin di lini belakang, perlahan mulai memegang kendali permainan. Di menit ke-15, gelandang muda Jack Rodwell mencoba menguji ketangguhan kiper muda yang baru memulai debutnya bersama Fulham, David Stockdale. Di lain pihak, akselerasi Clint Dempsey tak cukup untuk mengganggu kemapanan Tim Howard.

Usaha Everton membuahkan hasil di menit ke-33. Bermula dari pelanggaran yang dilakukan kapten Fulham, Danny Murphy terhadap Steven Pienaar. Tendangan bebas diambil Leighton Baines. Tim Cahill berhasil memenangi duel di udara dengan Dickson Etuhu. Sundulannya membuat Stockcdale mati langkah. Skor 1-0 bertahan sampai jeda tiba.

Di awal babak kedua, anak-anak asuhan Roy Hodgson tampil lebih agresif. Dalam 10 menit awal, Everton dibuat tunggang langgang menahan serbuan Andrew Johnson dkk. Di menit ke-57, tuan rumah mendapat tendangan bebas di luar kotak penalti. Eksekusi Murphy membentur pagar betis. Bola rebound disambut Konchesky lewat tendangan keras kaki kirinya. Antisipasi Howard sudah benar, apa daya bola membentur kaki Distin dan berbelok arah. Gawang Everton pun jebol. Skor berubah menjadi 1-1.

Gol tersebut kian meningkatkan semangat dan daya juang Johnson dkk. Apalagi, Everton kehilangan kapten tim Phil Neville yang dibekap cedera lutut. Fulham memastikan raihan tiga poin lewat sepakan sempurna winger-nya yang baru dibeli di bursa transfer musim panas lalu, Damien Duff. Mendapat umpan dari Johnson, Duff melakukan akselerasi ke kotak penalti. Meski dikawal Baines, Duff masih mampu melancarkan tendangan keras lewat kaki kirinya yang tak mampu diselamatkan Howard.

Di menit-menit akhir, Everton nyaris berhasil menyamakan kedudukan ketika sundulan Marouane Fellaini dapat diblok Stockdale. Begitu pula dengan tembakan Yobo yang masih dapat diselamatkan Murphy yang berdiri di bawah mistar gawang. Skor 2-1 bertahan sampai bubaran.


Kendaraan Penumpang Mulai Padati Merak
September 13, 2009 at 5:03 pm

Liputan6.com, Cilegon: Pelabuhan penyeberangan Merak, Cilegon, Banten, Ahad (13/9) malam mulai dipadati penumpang dan kendaraan angkutan mudik yang mengantre menunggu giliran masuk ke kapal feri. ANTARA melaporkan, kendaraan pribadi dan bus penumpang umum yang hendak menyeberang ke Pulau Sumatra harus antre tiga hingga empat jam.

Peningkatan arus kendaraan penumpang H-8 Lebaran mulai terlihat sejak Sabtu malam. Selain kendaraan mulai terlihat pemudik yang mengendarai sepeda motor memasuki pelabuhan.

Kepala PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Utama Merak Teja Suparna mengakui peningkatan arus mudik di Merak dua hari terakhir. Untuk kendaraan pribadi misalnya, terjadi kenaikan dua kali lipat dari rata-rata 1.200 unit kendaraan per hari menjadi 2.400 unit. "Pengendara sepeda motor juga meningkat yang biasanya hanya 700 unit per hari, sekarang naik menjadi 1.300 unit," ujarnya.

Untuk penumpang pejalan kaki mengalami kenaikan dari rata-rata 3.500 pernumpang menjadi 6.500 penumpang pada H-8. Peningkatan penumpang terjadi karena sekolah sudah memasuki masa libur.

Jumlah penumpang di Pelabuhan Penyerangan Merak diperkirakan akan terus meningkat hingga satu hari atau H-1 menjelang Lebaran. Puncak arus mudik diperkirakan akan terjadi pada empat hingga tiga hari menjelang Lebaran. Sebanyak 145.000 penumpang pejalan kaki, 14.600 sepeda motor, dan 10.400 mobil pribadi akan menyeberang pada saat puncak mudik.

Untuk mengantisipasi lonjakan penumpang, pihak PT ASDP mulai H-5 melarang truk angkutan barang menyeberang kecuali truk angkutan sembilan bahan kebutuhan pokok.(AND)



Contohlah Perilaku Rasul Saat Ramadan
September 13, 2009 at 7:33 am

Liputan6.com, Jakarta: Sebaik-baiknya perilaku adalah yang dicontohkan Nabi Muhammad SAW. Nyaris seluruh hidup Muhammad adalah untuk perjuangan, peribadatan, dan aktivitas lain untuk mendapatkan keridaan Allah. Tapi, bagaimanakah perilaku Rasul khusus di bulan suci Ramadan? Pertanyaan ini disampaikan Wae dari Brebes, Jawa Tengah.

Menurut Ustad Subki Al-Bughury, saat memasuki Ramadan, Muhammad meningkatkan semua amal perbuatannya. Bila di hari-hari biasa, Muhammad dikenal dermawan, kala puasa Rasulullah jauh lebih dermawan. Bahkan, dikisahkan Muhammad bertadarus atau membaca Alquran bersama malaikat Jibril dua kali dalam semalam. "Nabi menjadi orang yang lebih taat kepada Allah," ungkap Ustad Subki.

Karena itu, lanjut Ustad Subki, sebaiknya perilaku Rasul dalam meningkatkan amal-amalan ibadah dicontoh oleh umat muslim. Simak penuturan lengkap Ustad Subki Al-Bughury dalam video berikut.(AND)


Keluarga Berharap Pelaku Penganiayaan Hendra Ditangkap
September 13, 2009 at 7:33 am

Liputan6.com, Asahan: Misteri kematian Hendra Syahputra masih mengganjal di hati keluarga. Terlebih setelah polisi melansir hasil visum jenazah taruna kampus Akademi Teknik dan Keselamatan Penerbangan (ATKP), Medan, Sumatra Utara, itu tewas akibat tindak kekerasan.

Hati Ade Sri Suryani masih pedih ditinggal putra sulungnya. Ia tak menyangka, keriangan yang masih dilihat di wajah Hendra, sebulan silam, kini sirna. Bingkai yang terpajang foto Hendra hanya bisa dipandangi nanar. "Anakku, betapa gagahnya engkau," kalimat yang masih singgah di hati Ade.

Setiap hari ibunda tersayang itu membersihkan kumpulan bingkai foto Hendra. Terselip juga bangga ketika tangannya menyentuh piala hasil prestasi Hendra semasa sekolah. Tak pernah piala-piala itu berpindah dari tempatnya. "Sama seperti bayang-bayangmu, nak," lanjut Ade dengan sendu.

Melangkah ke kamar taruna angkatan ke-IV ATKP itu, Ade tak lagi bisa menemukan buah hatinya tertidur pulas. Hanya baju-baju bertumpuk di lemari, masih tersusun rapi. Wanita itu tahu kalau anaknya tak mungkin kembali. Ia pun hanya bisa menahan marah, sedih, dan kecewa yang masih membara karena ingat luka di jasad Hendra.

Kini, ibunda Hendra hanya bisa berharap, polisi segera menangkap seluruh pelaku yang terlibat langsung atau pihak yang berusaha menutup-nutupi kasus tersebut [Baca: Soal Hasil Visum, ATKP Bungkam]. Simak curahan hati ibunda korban kekerasan Hendra Syahputra di video berikut.(OMI/AND)


ICW: Ada Upaya Melemahkan KPK
September 13, 2009 at 7:33 am

Liputan6.com, Jakarta: Aktivis Indonesia Corruption Watch (ICW) dengan menggunakan berbagai kostum hewan berunjuk rasa di Jakarta, Ahad (13/9). Mereka memprotes upaya sistematis yang dilakukan polisi, kejaksaan, dan DPR untuk melemahkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Sementara, pemakaian kostum binatang menyimbolkan tak didengarnya aspirasi manusia oleh DPR.

Upaya polisi, kejaksaan, dan DPR untuk melemahkan KPK terindikasi dengan sengketa Mabes Polri dengan KPK yang bertajuk "cicak dan buaya" yang mengemuka belakangan ini. Dugaan lain adalah soal belum kelarnya Rancangan Undang-undang Tindak Pidana Korupsi serta pernah ada rencana mengaudit KPK [baca: KPK dan Polri Diminta Memperbaiki Komunikasi]. Simak selengkapnya dalam video berita ini.(IAN/AND)


Sebelum Mudik, Pastikan Kondisi Kendaraan
September 13, 2009 at 7:33 am

Liputan6.com, Jakarta: Bagi warga yang akan berlebaran di kampung halaman, sebaiknya memeriksa dan meneliti kembali kendaraannya sebelum digunakan. Pastikan kendaraan dalam kondisi prima saat mudik nanti. Periksa ketebalan ban serta tekanan angin, kecukupan oli, dan van belt atau tali kipas.

Selain itu, pastikan kondisi AC mobil serta pompa air pendingin mesin berfungsi optimal. Jangan lupa pula periksa air aki, minyak rem, air radiator. Ganti karet wiper bila perlu serta periksa seluruh lampu. Apabila bohlam lampu mobil sudah redup segera ganti.

Saat berkendara ingatlah bahwa ketinggian beban di atap mobil minimal seperempat dari tinggi kendaraan. Selalu patuhi rambu-rambu lalu lintas dan jangan mudah percaya pada montir jalanan jika mobil bermasalah. Periksa kendaraan pada bengkel resmi yang banyak membuka posko di sepanjang jalur mudik. Simak tips mudik selengkapnya dalam video berikut.(IAN/AND)


Tukar Darah demi Sembako
September 13, 2009 at 7:33 am

Liputan6.com, Pati: Di tengah berbagai kesulitan ekonomi, paket sembako selalu jadi rebutan warga. Tak hanya berebut, bahkan ada warga yang menukarkan darahnya demi sembako.

Mungkin benar, kesulitan ekonomi bisa mengalahkan segalanya, termasuk rasa solidaritas pada sesama. Tak aneh orang-orang saling desak, saling dorong demi paket sembako senilai Rp 15 ribu. Para lansia pun tidak mendapat keistimewaan. Malah salah satu dari mereka terjepit di tengah antrean padat ini. Anak-anak yang diajak pun tak luput dari desakan warga.

Di Mojokerto, Jawa Timur, warga rela mendonorkan darahnya demi sembako. Kalau biasanya setelah mendonor, warga diberi makanan bergizi agar tak lemas usai mendonor. Kali ini panitia memberikan paket sembako, berupa beras dan mie instan.

Iming-iming sembako membuat sebagian warga tak menghiraukan kondisi kesehatannya. Seorang laki-laki pingsan sesaat setelah mendonor. Selengkapknya simak video berita ini.(ISW/AND)


Petugas Temukan Daging Glonggongan di Salatiga
September 13, 2009 at 2:24 am



13/09/2009 13:21
Liputan6.com, Salatiga: Dinas peternakan menemukan dijualnya daging glonggongan seberat lebih dari 10 kilogram di Pasar Raya Salatiga, Jawa Tengah, belum lama ini. Daging dikirim dari Boyolali. Petugas langsung mengenalinya walau disamarkan di antara daging sehat. Warna daging merah pucat, lembek, berair, bau anyir, dan tidak kenyal merupakan ciri-ciri umum daging glonggongan. Biasanya harganya pun lebih murah. Selengkapnya simak video berita ini.(YNI/ANS)




Sawah di Tengah Belantara Pabrik
September 13, 2009 at 2:24 am

Liputan6.com, Jakarta: Siapa bilang hanya ada gedung-gedung tinggi di Jakarta? Coba tengok di kawasan industri Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara. Di balik pabrik dan tumpukan peti kemas, terhampar lahan hijau sawah bak permadani. Ini tak lepas dari perjuangan Haji Abdul Kadir, petani asli kelahiran Rorotan yang bertahan dan tak tergiur dengan tawaran menjual kepada pengembang yang terus mengincar lahannya.

Haji Kadir memang hanya mengenyam pendidikan sekolah dasar. Namun berkat kegigihannya, ia terus menambah pengetahuan dengan mengikuti sejumlah pelatihan dan penyuluhan pertanian. Ketekunannya membuahkan hasil. Kini, sekitar delapan ton gabah kering dihasilkan dari satu hektare lahan. Padahal, sebelumnya hanya empat ton gabah kering per hektare.

Sejumlah prestasi telah diukir. Di antaranya menjadi petani teladan nasional pada 2007. Meski demikian, usaha Haji Kadir bukan tanpa kendala. Hama tanaman seperti tikus, wereng coklat, dan keong mas kerap menyerang di musim tanam. Belum lagi sulitnya mendapatkan air untuk pengairan.

Menurut Haji Kadir, usaha tani adalah sumber kehidupan manusia sehingga harus dipertahankan. Jangan sampai negeri ini tergantung pada pasokan impor yang justru akan menyulitkan masyarakat. Selengkapnya simak di video.(ZAQ/ANS)


PT Kereta Api Terus Perbaiki Jalur Rawan
September 13, 2009 at 2:24 am

Liputan6.com, Banyumas: Menjelang Lebaran tahun ini, PT Kereta Api terus memperbaiki jalur rawan, khususnya di wilayah Jawa Tengah. Hal tersebut dilakukan agar perjalanan para pemudik dengan kereta api lancar. Langkah tersebut juga didukung dengan menyiapkan petugas pemantau bencana di daerah rawan.

Berdasarkan pendataan PT KA, Ahad (13/9), diketahui sedikitnya 13 titik rawan longsor dan banjir terdapat di jalur selatan Jawa. Untuk mencegah longsor, masinis diminta hati-hati bila melintas di beberapa titik antara Kutoarjo hingga Brebes, Jateng.

Sementara di Purwakarta, Jawa Barat, petugas PT KAI menemukan hilangnya puluhan penjepit rel di dekat jembatan kereta Sukatani. Polisi masih menyelidiki ada atau tidaknya unsur sabotase dalam kasus tersebut. Sebab, hilangnya penjepit rel membahayakan kereta api [baca: Puluhan Penjepit Rel Kereta Api Hilang]. Simak selengkapnya di video.(BJK/ANS)


Ribuan Warga Miskin Antre Sembako Gratis
September 13, 2009 at 2:24 am

Liputan6.com, Surabaya: Sejak Ahad (13/9) pagi, sekitar 4.000-an warga miskin di Surabaya, Jawa Timur mengantre di kawasan Klenteng Boen Bio, di Jalan Kapasan, Surabaya. Warga kurang mampu tersebut berdatangan untuk mendapatkan sembilan bahan pokok atau sembako gratis, yang dibagikan panitia Majelis Agama Khonghucu Indonesia atau MAKIN Surabaya.

Dengan menunjukkan kupon, masing-masing warga mendapat satu paket sembako berisi beras 2,5 kilogram, mi instan, kecap, serta garam. Kendati mendapatkan massa yang cukup besar, pembagian sembako gratis berjalan lancar. Justru seorang petugas keamanan dari unsur Barisan Ansor Serbaguna atau Banser, pingsan akibat keletihan. Berita selengkapnya dapat menyimak video.(BJK/LUC)


Mudik Gratis, Balik Tak Boleh Bawa Teman
September 13, 2009 at 2:24 am

Liputan6.com, Jakarta: Mudik bersama memang sudah menjadi tren sejak beberapa tahun terakhir ini. Ahad (13/9) siang, sebanyak 5.500 pembantu rumah tangga dan pedagang asongan dari Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi menjalani ritual rutin tersebut.

Sebanyak 110 bus disiapkan sebuah perusahaan di Ibukota untuk program mudik bersama. Sehingga, para PRT dan pedagang asongan ini bisa menikmati mudik gratis ke kampung halaman dengan berbagai tujuan.

Gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo, juga menghadiri acara tersebut dan menitip pesan agar tidak membawa saudara atau rekan dari kampung halaman ketika kembali ke Jakarta jika tidak ingin ditindak tegas. Dengan dikawal polisi, ribuan PRT dan pedagang asongan mudik ke kampung halaman di Jawa Tengah dan Jawa Timur. Berita selengkapnya dapat menyimak video.(BJK/LUC)

 

This email was sent to auliaganteng4@gmail.comCreate Your Account
Don't want to receive this feed any longer? Unsubscribe here.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar